Peringatan Hari Guru Nasional ke-79 tahun 2024
Senin, tanggal 25 November 2024, PGRI Kecamatan Danau Seluluk menggelar acara Peringatan Hari Guru Nasional ke-79. Bertempat di halaman SD dan SMP Wijaya Kusuma PT Musirawas Citraharpindo, hari guru tahun ini mengambil tema “Guru Hebat Indonesia Kuat”. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh guru dari tingkat TK, SD, SMP, hingga SMA yang ada di wilayah Kecamatan Danau Seluluk.
Kegiatan diawali dengan Upacara bendera yang diikuti oleh seluruh guru, Korwil Dinas Pendidikan Danau Seluluk dan segenap tamu undangan lainnya. Bertindak sebagai pembina upacara, Camat Danau Seluluk Ibu Sumantie dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada seluruh pengurus PGRI, guru-guru dan semua pihak atas terselenggaranya kegiatan ini. Selain itu beliau juga menyinggung mengenai pentingnya peran guru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dan kontribusinya dalam menciptakan generasi yang berkualitas. Ibu Sumantie juga mengajak para pendidik untuk terus memberikan yang terbaik dalam dunia pendidikan.






Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan berbagai perlombaan antar guru yang diadakan untuk memeriahkan peringatan Hari Guru Nasional. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan semangat kebersamaan antar tenaga pendidik di kecamatan ini.
Acara Peringatan ini menjadi momen penting bagi para guru di Kecamatan Danau Seluluk untuk merayakan dedikasi mereka dalam dunia pendidikan. Serta untuk saling berinteraksi dan berbagi semangat. Peringatan Hari Guru Nasional ke-79 tahun ini berhasil menciptakan suasana yang penuh kekeluargaan dan motivasi untuk terus maju dalam mendidik generasi penerus bangsa.
SELAMAT HARI GURU NASIONAL KE-79



